Ragam  

Hari Pers Nasional 2025 di Pekanbaru Forum Wartawan Solok Turut Mengikuti

Hari Pers Nasional 2025 di Pekanbaru Forum Wartawan Solok Turut Mengikuti

Pekanbaru-Beritasatunews.id | Kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang digelar 6-9 Februari 2025 bertempat di Provinsi Riau, Kota Pekanbaru, dihadiri berbagai Pegiat dan Komunitas Insan Pers dari berbagai Provinsi di Indonesia.

Untuk berkonsentasi dalam acara tersebut tidak terkecuali Forum Wartawan Solok (FORWAS) Sumatera Barat (Sumbar), ikut serta menghadirinya.

Menurut Ketua Forwas, Riswan Jaya SH, HPN 2025 di Riau akan menjadi momentum penting bagi wartawan, untuk memperkuat profesionalisme dan solidaritas pers nasional.

Baca Juga : Baznas Kabupaten Solok Laksanakan Seleksi Calon Siswa SMP SCB Bogor

Berbagai kegiatan, termasuk seminar, diskusi, serta penghargaan bagi insan pers berprestasi, akan mewarnai perhelatan tahunan ini.

HPN 2025, juga diharapkan menjadi ajang sinergi antara media dan pemerintah dalam mendukung Kebebasan Pers yang bertanggung jawab. Serta meningkatkan peran jurnalis dalam pembangunan daerah dan nasional. 

Ditambahkan Riswan yang juga mantan Ketua PWI Kabupaten Solok ini bersama anggota Forwas lainnya Yasril Yakub sekaligus Bendahara PWI Kabupaten Solok periode 2023-2026, acara ini akan menjadi ajang silaturahmi dan sharing informasi dari berbagai kalangan insan pers.

Adapun kehadiran anggota Forwas ini dihadiri Sekretaris Herman Rante, Dewan Penasihat (Wanhat) Datuk Yemrizon, serta Bendahara Forwas Irda Lili.

Diungkapkan, keikutsertaan Forwas ke HPN 2025 di Pekanbaru, Riau, dalam rangka ikut memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN). 

“Hari Pers Nasional ini adalah ajang yang sangat berharga bagi Pengurus Forum Wartawan Solok, untuk berbagi pengalaman dan memperkaya wawasan,” ujar Riswan sembari mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok, dan mitra kerja FORWAS lainnya.

“Yang telah ikut berperan, membantu keberangkatan Pengurus FORWAS ke Pekanbaru, Riau ” ujar Riswan Jaya, yang juga adalah Dewan Penasihat PWI Kabupaten Solok periode 2023-2026, dan Ketua PWI Kabupaten Solok periode 2019-2022 itu. * B1N-Ys