Kerajaan Istana Melayu Negeri Padang di Kota Tebing Tinggi Alami Kebakaran

Kerajaan Istana Melayu Negeri Padang di Kota Tebing Tinggi Alami Kebakaran

Tebing Tinggi–Beritasatunews.id | Rumah adat Kerajaan Negeri Padang milik Tengku Emil Henda Utama mengalami kebakaran yang menyebabkan tewasnya seorang bayi Zio Dwi Anggara Lubis tersebut, Minggu (13/3/2022), terjadi sekitar pukul.14.30 Wib di Jalan Pala, Lingkungan II, Kelurahan Bandar Utama, Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara.

Mengetahui peristiwa tersebut lanjutnya, Kapolres Tebing Tinggi, AKBP Mochamad Kunto Wibisono AH SIk MSi bersama Kasat Reskrim AKP Junisar R Silalahi SH MH, Kapolsek Rambutan AKP H Samosir SPd, Kanit Reskrim Polsek Rambutan Ipda TP Damanik, SPKT, Piket Fungsi beserta Tim Inavis Polres Tebing Tinggi melakukan cek TKP.

Dituturkannya, kebakaran pertama sekali diketahui Supriadi (37) paman kornan usai membeli rokok dari warung dekat rumah tersebut.

Menurut keterangan saksi lain yang berada di rumah tersebut, Aura (13) anak Supriadi mengatakan bahwa sebelumnya Aura ketika dirinya naik ke lantai 2 hendak mengambil air minum melihat Zidan (abang korban-red) sedang bermain main bakar kerta di dalam kamar pamannya.

Setahu bagaimana api dengan cepat menghanguskan rumah tersebut.

Sesaat melihat kobaran api lanjutnya, Supriadi memgingat kalu alm Zio (korban) masih berada di dalam rumah, namun nahas api sudah terlalu besar dan Supriadi tidak dapat menyelamatkan Zio.

Api dapat dipadamkan setelah 6 unit mobil damkar milik Pemko Tebing Tinggi tiba di TKP sekitar pukul 15.00 Wib, terangnya.

Atas peristiwa tersebut Tengku Emil Hendra Utama pemilik rumah panggung Kerajaan Adat Melayu mengalami kerugian sebesar Rp450.000.000. * B1N Toro-Hia